SPE2018 : Eksplorasi Teknologi Cetak berbasis CNC dalam Era Ekonomi Kreatif

Pengelola
Event
August 7, 2018
Waktu
September 28, 2018
10 : 00 WIB
Lokasi
Grand City
Surabaya

Perjalanan Era Ekonomi Kreatif ditandai dengan pemanfaatan teknologi dan kembalinya minat terhadap budaya serta peranan kreativitas. Perkembangan teknologi memungkinkan produsen menghasilkan produk custom yang disesuaikan dengan kebutuhan tiap-tiap individu, salah teknologi tersebut adalah CNC (Computer Numerical Control).

Teknologi CNC memindahkan cara kerja manual ke dalam proses kerja otomatis dengan tingkat akurasi tinggi, seperti pekerjaan mengukir, memotong dan membentuk. Kecanggihan teknologi perlu ditopang dengan kreativitas, sehingga hasil pekerjaan memiliki nilai jual di pasaran.

Bapak Angga Hendrawan, M.Ds., Ketua Program Studi Desain Komunikasi Visual dan Desain Produk Institut Informatika Indonesia (IKADO) akan memberikan wawasan dan mengupas dengan tuntas tentang teknologi CNC, alur kerja CNC, beserta contoh-contoh penerapannya pada era ekonomi kreatif seperti sekarang ini dalam sebuah seminar yang bertajuk “Eksplorasi Teknologi Cetak berbasis CNC dalam Era Ekonomi Kreatif” pada acara Surabaya Printing Expo (SPE) yang diselenggarakan pada tanggal 4 Agustus 2018, Pk. 10:00-12.00 WIB, bertempat di Grand City – Surabaya. Peserta seminar diharapkan memiliki perspektif baru tentang bagimana menerapkan teknologi yang dipoles dengan aspek kreativitas, sehingga dapat menjadi peluang bisnis baru.

Seminar ini merupakan bagian acara dalam Surabaya Printing Expo yang diselenggarakan di Grand City – Surabaya, pada tanggal 2-5 Agustus 2018. Informasi dan pendaftaran dapat menghubungi contact person : Anggie – 0878 8635 6202 serta melakukan registrasi secara online melalui laman http://surabayaprintingexpo.com

Kreativitas, Seminar, Teknologi
Sumber
Tulis Komentar Anda
Nama Lengkap*
Telepon*
Email*
Komentar*
Komentar Pengunjung
Belum ada komentar
Berdiskusi

Kirim Pesan

Nama Lengkap*
Email*
Instansi
Telepon*
Jabatan
Topik*
Isi Pesan*